Sosialisasi Makanan Pendamping Asi (Mp-Asi) : Burleo (Bubur Lele Oyong) Sebagai Pangan Lokal Dengan Prinsip 4 Bintang Bagi Bayi Usia 6-9 Bulan Untuk Peningkatan Pengetahuan Ibu Balita Gizi Kurang Di Posyandu Dahlia Terungkulon Sidoarjo
DOI:
https://doi.org/10.36568/hce.v7i1.65Abstract
Pemberian Makanan pendamping ASI (MPASI) merupakan salah satu periode penting dalam 1000 hari pertama kehidupan seorang anak. 1000 HPK atau the first thousand days merupakan suatu periode didalam proses pertumbuhan dan perkembangan yang di mulai sejak konsepsi sampai anak berusia 2 tahun (Husnah, 2017). MPASI yang menjadi makanan peralihan dari ASI menuju makanan keluarga diberikan secara bertahap agar bayi dapat beradaptasi dengan makanan keluarga. Ibu dapat memberikan jumlah, tekstur, bentuk dan frekuensi MPASI sesuai dengan umur anak. Makanan 4 bintang dibuat dengan memasukan makanan-makanan dari kategori makanan pokok, sayuran dan buah, kacang-kacangan dan makanan hewani (Saputri, 2019). MPASI yang baik adalah kaya energi, protein, mikronutrein, mudah dimakan anak, disukai anak berasal dari bahan makanan lokal dan terjangkau. Bahan makanan lokal seperti ikan lele dan juga oyong merupakan salah satu bahan makanan yang harganya terjangkau dan mudah didapatkan di Sidoarjo. Salah satu contoh menu MP-ASI dengan bahan pangan lokal yang memenuhi prinsip 4 bintang yaitu Burleo (Bubur Lele Oyong). Ikan lele tinggi akan protein, omega-3 dan vitamin B. Sedangkan, gambas (oyong) kaya akan nutrisi, mengandung antioksidan yang baik untuk menangkal radikal bebas, mengandung cerebroproktektif dan zat besi, kaya akan vitamin A dan mengandung vitamin B6. Selain lele dan oyong, terdapat pula tahu dan labu kuning. Tahu putih kaya akan nutrisi seperti protein, zat besi, dan kalsium. Protein yang terdapat dalam tahu juga bermanfaat untuk meningkatkan imunitas tubuh dan antibodi sehingga tubuh anak tidak mudah sakit terutama di masa pasca pandemi ini. Labu kuning kaya akan vitamin dan mineral yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Contohnya seperti vitamin A, C, E, Zat besi, dan asam folat. Contoh kreasi menu MP-ASI ini baik untuk mendukung pertumbuhan serta daya tahan tubuh bayi.
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Kezia Shaloma Dyah Fasa, Elma Syafa Kamaliya, Septalia Puji Rahmawati, Shima Dewanti Shukmaninghayu, Firda Amalia Pratiwi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.